Kamis, 21 September 2017

Medsos

Jadilah Pengguna Media Sosial Yang cerdas
Saat ini Indonesia merupakan salah satu negara dengan jumlah pengguna media sosial terbanyak di dunia. Dick Costolo, CEO Twitter, mengatakan bahwa jumlah pengguna Twitter di Indonesia per Maret 2015 saja sudah mencapai 50 juta orang. Saat ini jumlah tersebut sudah bertambah. Namun tingginya tingkat penggunaan media sosial di Indonesia juga dibarengi dengan tingkat kejahatan yang terjadi melalui media sosial, seperti penipuan, pemerasan, pencemaran nama baik, dan banyak lagi kejahatan lainnya. agar Anda dapat menjadi pengguna media sosial yang cerdas, terhindar dari kejahatan digital lewat media sosial dan memiliki kehidupan lebih positif di media sosial, ada beberapa tips yang dapat Anda ikuti yaitu :
·        Jangan membagikan data pribadi di media sosial
·        Atur tingkat privasi akun
·        Selektif memilih teman
·        Selalu berpikir ulang sebelum mengunggah post
·        Manfaatkan fitur 'Block' dan 'Report as spam'
Sekian dan terima kasih



Sumber: http://biz.kompas.com/read/2017/09/21/140000228/jadilah-pengguna-media-sosial-yang-cerdas-dengan-5-tips-ini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar